NOVEL SKANDAL By Shusaku Endo
Ekspektasiku lumayan tinggi saat membeli novel ini, apalagi beberapa kali membaca buku dari penulis Jepang, dan semuanya bagus. Terutama pas tahu Skandal sudah banyak diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa, dan penulisnya sendiri sering menerima berbagai macam penghargaan terkait sastra. Ga heran sih, Shusaku Endo lahir di tahun 1923, pemeluk agama Roma Khatolik dan kuliah di bidang sastra Prancis. Yang membuat kecewa hanya, mungkin karena ini buku tua, terbit tahun 1988, jadi bahasanya membosankan sungguh π€£π€£. Aku ngantuk saat baca, seriuus... Mana alurnya lambaaaaat suangaaat . Atau alih bahasanya yang kurang jago menterjemahkan cerita π
? Buku terakhir berwarna merah untuk disubmit ke JaneXLia challange, setidaknya bisa memenuhi standardku untuk selalu mereview minimal 4 buku setiap bulan π ------------------------------ Suguro, penulis senior Jepang yang sangat dihormati dan memiliki fan base loyal terhadap karya-karya beliau. Di usianya yang sudah 65 tahun, Suguro masih aktif